Minggu, 23 Maret 2014

Hobiku



Mengkoleksi Tas 


Saya menyukai berbagai macam tas, salah satunya model tas dari distrotion. Karena anak muda jaman sekarang lebih menyukai tas yang bermodel simple dan trandy. Selain itu barangnya limited edition. Saya mendapatkan beberapa tas itu dari berbagai toko maupun online. Harganya pun terjangkau dan berkualitas. Berikut ini contoh dari beberapa koleksi tas saya 



Menuju keberhasilan dalam menghadapi Ujian Naional



Kiat Kiat Menghadapi Ujian Nasional yang ada dibawah ini secara lengkap.

Menghadapi Ujian Nasional
1. Hadapilah ujian dengan tenang dan proporsional
Hadapilah ujian ini dengan sikap yang tenang dan proporsional bahwa ujian sebagai sesuatu yang harus dihadapi, dilalui. Sikap tenang akan memungkinkan kita menyusun rencana menentukan strategi dan menjalaninya dengan senang.

2. Bersikaplah proaktif
Proaktif adalah suatu sikap yang beranggapan bahwa kita sendirilah yang menentukan keberhasilan dan kegagalan dalam hidup ini, termasuk dalam menghadapi UAN. Yakinlah bahwa kerja keras dan usaha keras yang kita lakukan akan membuahkan hasil. Dalam menyikapi standar minimal yang telah ditentukan, justru yang terbaik adalah kita sendiri membuat patokan standar nilai minimal. Misalnya, menargetkan 7,01 atau 8,01 sehingga yang muncul adalah tantangan bukan beban.

3. Buatlah rencana
Menghadapi ujian dapat diibaratkan sebagai perjalanan menuju sukses. Sebagaimana perjalanan sukses, sudah sepatutnya kita membuat perencanaan. Dari sekian banyak bahan pelajaran yang harus dipelajari dipilah-pilah antara bahan UAN dari pusat dengan bahan ujian dari sekolah. Antara bahan kelas satu, kelas dua, dan kelas tiga, pelajaran hitungan dan hafalan, sehingga dapat dipelajari dengan teratur dan sistematis. Model belajar semacam itu dapat meringankan dan lebih mengefektifkan cara kerja otak. Salah satu hukum otak yaitu dapat bekerja maksimal dengan cara teratur dan sistematis.

4. Perbanyaklah baca dan latihan soal
Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh lembaga bimbingan belajar adalah para siswa banyak berlatih memecahkan soal-soal dengan cepat. Kita dihadapkan pada soal-soal yang harus dijawab dan dipecahkan dengan tepat. Dengan sering kita berlatih maka kita terbiasa dan terlatih, sehingga tidak cemas atau grogi dalam menghadapi soal (ujian).

5. Belajar kelompok
Belajar kelompok merupakan salah satu cara yang dapat dipakai para siswa untuk berbagi dengan teman yang lain dalam memecahkan soal dan saling menguatkan motivasi belajar dan prestasi. Para siswa daripada banyak bermain dan membuang-buang waktu dengan percuma, manfaatkanlah dengan cara belajar berkelompok dengan teman di sekolah atau di sekitar tempat tinggal kita.

6. Efektifkan belajar di sekolah
Masih terdapat siswa yang datang ke sekolah dan hadir di kelas dengan alakadarnya atau sekadar hadir, tidak mengoptimalisasikan semua potensi dirinya untuk meraih hasil terbaik dalam daya serap materi maupun prestasinya. Padahal jika dimaksimalkan, niscaya hasilnya akan lebih bagus kalaupun tidak ditambah dengan les-les yang lain di luar jam sekolah. Pada umumnya, para siswa kurang menggunakan kemampuan nalarnya dalam belajar, baru sebatas menghafal. Siswa juga masih kurang untuk bertanya, berdialog bahkan berdebat dengan gurunya. Padahal kemampuan bertanya salah satu upaya untuk memperkuat pemahamaman atau pengertian dan keterampilan belajar.

7. Mohon doa restu dari orang tua
Yakinlah bahwa jika kita lulus maka orang tua kita akan senang dan bangga. Jadikanlah perjuangan menghadapi UN tahun ini sebagai ajang untuk mempersembahkan yang terbaik kepada kedua orang tua kita tercinta. Mohon doa restulah pada orang tua agar kita diberi kemudahan dan kelancaran. Kedua orang tua kita akan dengan senang mendoakan putra-putrinya yang sedang berjuang menghadapi UAN.

Adalah sombong yang beranggapan bahwa keberhasilan kita semata-mata usaha dan kerja keras kita sendiri tanpa keikutsertaan Sang Pencipta. Untuk itu dengan segala kerendahan diri dan hati di hadapan-Nya, kita panjatkan doa agar diberi kelulusan, kesehatan dan kemudahan dalam menghadapi ujian nanti. Tuhan Mahatahu dan tentu akan mendengarkan dan mengabulkan doa hamba-hambanya.

Sumber : http://evis1.blogspot.com/2013/11/kiat-kiat-menghadapi-ujian-nasional.html

Jumat, 21 Maret 2014

CJR



Kabar bubarnya boyband Coboy Junior sudah dibenarkan oleh pihak manajemen dan juga para personelnya. Alasannya, usia mereka yang kini beranjak remaja dijadikan salah satu pertimbangan mengapa boyband cilik ini mengakhiri kariernya di tahun ketiga mereka berada di industri musik Indonesia.

"Anak-anak ini udah beranjak remaja. Sekarang mereka anak hebat yang punya ide luar biasa untuk didengarkan," kata Pattrick, founder dan produser Coboy Junior, saat ditemui di Senayan City, Kamis, 6 Februari 2014. (Baca: Bubar, Coboy Junior Gelar Konser Perpisahan )

Semakin bertambahnya usia, pertumbuhan fisik dan perubahan suara merupakan hal yang sudah pasti dilewati. Masing-masing personel kini memiliki cita-cita tersendiri untuk dicapai. "Ada sesuatu yang lebih hebat dari sekarang. Inilah yang terbaik untuk diberikan meski tidak sesuai keinginan," ujar Pattrick.
Saat ditanya apa yang akan dilakukan para personel setelah Coboy Junior bubar, rata-rata semuanya hanya tersenyum. Pada saat giliran Iqbal mencoba berbicara, para Comate (penggemar Coboy) berteriak, "Jadi ustad". Mendengar itu, Iqbal kembali tersenyum.

Selama ini Iqbal memang dikenal sebagai personel yang tidak pernah meninggalkan ibadahnya meski sedang berada di lokasi syuting maupun ketika manggung. Ia pun bercita-cita menjadi seorang penghafal Al-Quran.

Bastian yang berambut keriwil ini belum yakin terhadap apa yang dicita-citakannya. Sebab, cita - citanya ini sangat jauh berbeda dari apa yang digelutinya sekarang. "Tapi doakan yang terbaik. Cita-cita masih dikejar. Kalau saya penginnya jadi pemain bola," kata Bastian.

Dari semua hal yang ingin dicapai personel Coboy Junior, keempatnya mengaku tidak akan meninggalkan dunia tarik suara. Seperti yang dipaparkan Kiky dan Aldi, "Saya akan tetap ada di dunia ini, sama kayak Bang Kiky," kata Aldi.